Berita TerkiniDaerahInfo Polri

Sambut Hari Bhayangkara ke-76, Polres Lampung Barat Gelar Bakti Sosial di Tempat-Tempat Ibadah

IdentikPos.com, Lampung Barat – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, Polres Lampung Barat Polda Lampung menggelar kegiatan Bantuan Sosial dan Bakti Sosial Religi di tempat-tempat ibadah di wilayah hukum Lampung Barat dan Pesisir Barat, Senin (20/6/22).

Kapolres Lampung Barat AKBP Hadi Saepul Rahman S.I.K., M.M. mengatakan, hari ini Polres Lampung Barat dan Polsek Jajaran menggelar Bantuan Sosial berupa sembako dan Bakti Sosial kerja bakti membersihkan tempat-tempat ibadah, dan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan menyambut Hari Bhayangkara ke-76 yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang.

Kegiatan Bansos dan Baksos yang di laksanakan ini juga di hadiri oleh dandim 0422/LB Letkol CZI Anthon Wibowo beserta rombongan dari kodim, tokoh masyarakat, Jasa Raharja Liwa, Bank BRI Cab Liwa serta Komunitas Trail Advanture Trajang Lampung Barat.

“Giat yang dilaksanakan oleh Polres dan Polsek jajaran ini merupakan bentuk wujud kepedulian Polri dalam rangka Hari Bhayangkara ke 76 yang mengusung tema Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh – Indonesia Tumbuh,” terang Kapolres.

“Dalam giat bansos yang di laksanakan oleh Polres Lampung Barat Polda Lampung, kami mendistribusikan beras sebanyak 1040 kg , gula 70 kg, telur 3000 butir, 118 liter minyak goreing, mie instan, susu, serta tepung yang di berikan kepada lansia serta masyarakat kurang mampu” lanjut Kapolres.

Tak hanya itu Polres Lampung Barat maupun Polsek jajaran juga melaksanakan giat bakti sosial berupa membersihkan tempat-tempat ibadah seperti masjid, gereja, vihara dan pura yang berada di wilayah Kabupaten Lampung Barat maupun Pesisir Barat.

“Ada salah satu tempat ibadah yang sedang dalam tahap pembangunan yang berada di wilayah Pekon Padang Cahya Kec. Balik Bukit Kab. Lampung Barat yang kami sambangi dan berikan bantuan berupa 40 sak semen. Serta anggota Polres Lampung Barat bersama TNI Kodim 0422/LB dan Komunitas Trail Advanture Trajang Lampung Barat turut serta bergotong royong dalam pengerjaan pembangunan masjid tersebut,” ungkap Kapolres.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Polres Lampung Barat karena telah melakukan bakti sosial di Masjid kami dan atas bantuan Sembako dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke- 76,” ucap Pengurus Masjid Nurul Iman.

“Semoga di usia ke-76 ini Polri semakin profesional dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan semakin diberi kesabaran serta kesehatan dalam melaksanakan tugas sehari-hari dilapangan,”Lanjutnya.

 

 

 

Pewarta: Hendri/Humas

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button