Berita TerkiniPemerintahan

Desa Banjar Dawa di Canangkan Sebagai Kampung Pancasila

IdentikPos.com, Pemalang – Desa Banjar Dawa, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang Provinsi Jawa Tengah adalah salah satu desa yang di canang kan sebagai kampung Pancasila.

Pada era kepemimpinan presiden Joko Widodo kampung Pancasila di giat kan kembali ke seluruh wilayah Indonesia termasuk Desa Banjar Dawa.
Pancasila adalah dasar negara kita tercinta (NKRI)dan itu adalah benteng kokoh bagi kita semua sebagai warganegara Indonesia.

Agenda pencanangan kampung Pancasila di desa Banjar Dawa di hadiri oleh Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo ,ST.MSI., Porkopimda Pemalang, Kapolres Pemalang, Dandim, Pemalang, ormas, tokoh adat, agama,serta masyarakat setempat.

Sunandar,S.Pd., selaku kepala desa Banjar Dawa mengatakan, “Alhamdulillah puji dan syukur kepada Allah kerna hari ini kita semua berkumpul di desa Banjar Dawa dalam rangka pencanangan kampung Pancasila, dan saya berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini,”ucapnya Kamis, (12/05/2022).

Lanjutnya,”atas kepercayaan yang di berikan pemerintah pusat dan pemerintah daerah, desa kami menjadi salah satu percontohan kampung Pancasila, untuk itu saya bersama masyarakat desa Banjar Dawa mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan,”tutupnya.

Di kesempatan ini pula Dandim Pemalang merespon positif kegiatan ini dan mengatakan,”maksud dan tujuan kampung Pancasila adalah untuk menumbuhkan rasa nasionalisme yang tinggi terhadap negara kesatuan republik Indonesia yang kita cintai ini , mempererat tali silaturahmi dan di jauhkan dari hal-hal negatif seperti paham radikalisme yang mungkin merugikan negara dan diri sendiri,”ungkap Dandim.

Lanjutnya,”untuk itu kita harus memahami, mempelajari , dan mengamalkan perilaku baik sebagai warganegara,dan tercantum dalam butir -butir Pancasila dan UUD 1945, dan tak lupa saya ucapkan Minal Aidin wal fa izdin kepada semua pembaca media online identikpos.com,”Pungkasnya.

 

 

 

Pewarta: Ramsus- Susmono 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button