Bupati dan Wabup Lambar Ajak Seluruh Masyarakat Sukseskan Pendataan Keluarga
IdentikPos.com, Lampung Barat – Bupati Lampung Barat Hi. Parosil Mabsus dan Wakil Bupati (Wabup) Drs. Mad Hasnurin mengajak masyarakat Lampung Barat (Lambar) untuk ikut serta mensukseskan pendataan keluarga dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Lambar tahun 2021.
Hal itu disampaikan Bupati Parosil dan Mad Hasnurin (PM) di Kediamannya Lamban/Rumah Dinas Pekon Kubu Perahu, Komplek Kebun Raya Liwa, Kecamatan Balik Bukit saat dilakukan pendataan oleh BKKBN Lambar yang dihadiri langsung Kabid Pengendalian Penduduk Sopan Sofian, Kasi Pengendalian Penduduk Santi Aria, Plkb Kecamatan Balik Bukit Arin Fatmawati dan Kader Pekon Kubu Perahu Sri Umi serta didampingi Camat Balik Bukit, Kamis (1/3/2021).
Pendataan keluarga ini dilakukan setiap lima tahun sekali, dan terakhir dilakukan pendataan di Lambar pada tahun 2015 lalu. Jika dihitung dari tahun 2015, semestinya pendataan itu dilakukan pada tahun 2020. Namun pada tahun 2020 terkendala akibat wabah covid-19 sehingga launching pendataan tersebut baru dimulai pada 1 April 2021 ini.
“Pada hari ini kamis tanggal 1 april 2021 Keluarga saya telah didata oleh kader pendataan keluarga tahun 2021,” Ungkap Parosil dan Mad Hasnurin (PM) usai dilakukan pendataan.
Selaku kepala daerah, Parosil mengajak seluruh masyarakat yang akan melakukan pendataan untuk menyampaikan data secara lengkap dan benar kepada kader pendataan yang datang ke rumah.
“Kepada masyarakat Lampung Barat saya mengajak untuk mendukung pelaksanaan pendataan keluarga tahun 2021 dengan cara menyampaikan data secara lengkap dan benar kepada kader pendataan yang datang kerumah,” terang Parosil.
Parosil menuturkan bahwa pendataan keluarga tahun 2021 merupakan awal perencanaan keluarga, karena hasil pendataan keluarga akan menjadi dasar kebijakan pemerintah dalam membangun keluarga.
“Pastikan Keluarga anda terdata dan jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan saat pendataan dilakukan. Salam BKKBN Berencana itu keren,” Tutupnya.
(RED/Rilis)